Cara Update LG Optimus One P500 ke Android 4.4.2 KitKat [ROM CM11]


Cara Upgrade LG Optimus One P500 ke Android 4.4.2 KitKat via CM11 – Sekarang sudah tersedia upgrade Android KitKat untuk LG Optimus One P500 dengan menggunakan Custom ROM CM11 atau Cyanogenmod 11. Dengan ROM ini anda bisa mendapatkan sistem operasi Android terbaru besutan Google ini.
Mengingat ini bukanlah update resmi dari LG, masih ada kemungkinan bahwa anda akan menemukan beberapa bug dalam ROM ini, Namun anda tidak perlu kawatir karena developer ROM ini akan terus memberikan update dan terus berupaya memperbaiki bug-bug yang muncul. Dan sampai saat ini masih belum ditemukan bug yang bisa mengganggu kinerja perangkat anda.

Langsung saja sebelum anda menginstal CM11 anda harus memperhatikan beberapa hal penting berikut ini :


  • Hanya untuk LG Optimus One P500.
  • Rooted dan Terinstal CWM terbaru minimal versi 6.0
  • Backup semua data penting anda termasuk aplikasi, game, pesan, seting, bookmark dll.
  • Lakukan Nandroid backup pada rom anda sebelum melanjutkan.
  • Pastikan baterai terisi minimal 70% agar perangkat tidak mati kehabisan baterai saat proses berjalan
  • Kami maupun pihak developer tidak akan bertanggung jawab jika terjadi kerusakan pada perangkat anda. Tanggung jawab sepenuhnya ada ditangan anda.

File yang anda butuhkan :

  • Download file CM11 for Optimus One P500 Disini
  • Gapps for android kitkat Disini
  • Untuk Update anda bisa mengunjugi original thread di forum XDA
  • Copy kedua file ke SD Card

Panduan Cara Update LG Optimus One P500 ke Android 4.4.2 KitKat via CM11

  1. Matikan perangkat anda dan tunggu beberapa detik. Kemudian masuk ke recovery mode tekan dan tahan tombol Volume down + Home + Power hingga muncul logo LG
  2. Setelah masuk recovery mode, lakukan nandroid backup, pilih opsi backup and restore > backup, tunggu hingga selesai
  3. Lakukan wipe data cache
  4. Pilih opsi Install zip > choose zip from sd card , cari dan pilih file ROM CM11 yang sudah anda download tadi, selanjutnya pilih yes  untuk konfirmasi. Maka proses instal akan segera dimulai
  5. Ulangi langkah 4 namun kali ini pilih file Gapps.zip
  6. Kembali ke menu recovery pilih reboot system now
  7. Selesai

Jika mengalami bootloop lakukan wipe data cache sekali lagi. Dan jika anda kurang suka dengan update ini anda bisa kembali ke ROM anda sebelumnya dengan cara masuk recovery mode > backup anda restore > restore, anda bisa merestore jika anda tadi sudah melakukan nandroid backup.

Selamat anda sudah berhasi menginstal mengupgrade Optimus One ke Android 4.4.2, sekarang anda bisa menggunakan berbagai fitur baru yang disediakan. Banyak kelebihan juga yang diberikan CM11 yang belum tentu ada di stock ROM android.

No comments for "Cara Update LG Optimus One P500 ke Android 4.4.2 KitKat [ROM CM11]"