Cara Membuka Android Terkunci Karena Lupa Password, PIN Atau Pattern

Banyak pengguna android yang menggunakan aplikasi untuk membuka ponselnya dengan pola terkadang lupa atur polanya, nah lo bikin sendiri  terkadang lupa sendiri, mungkin udah faktor umur kali yak jadinya lupa. hehehe.


Pada kesempatan kali ini akan membahas tentang cara membuka pola yang terkunci. Sebenarnya ada beberapa cara yang bisa digunakan :

CARA PERTAMA

Recovery dengan Akun Google


Cara Petama ini sangatlah mudah dan dianjurkan ketika kamu lupa pola pattern,Karena sistem seperti ini memang sudah di desain oleh Google , Kamu hanya perlu memasukan Email dan Password (paket data atau wifi haruslah aktif).

CARA KEDUA

Gunakan Factory Reset


Cara masuk ke Recovery Mode setiap Smartphone tentu berbeda-beda, namun yang paling banyak digunakan adalah menggunakan kombinasi tombol POWER + HOME + VOLUME UP yang dilakukan secara bersamaan, hampir seluruh Samsung Galaxy menggunakan cara ini. Sedangkan untuk Smartphone yang tidak memiliki tombol HOME, biasanya hanya mengandalkan POWER + VOLUME UP, jika tidak bekerja, coba ganti dengan VOLUME DOWN.Agar lebih jelasnya, kamu bisa cari tahu dulu tombol apa yang digunakan Tipe Smartphone kamu untuk masuk ke Recovery Mode, Setelah masuk, kamu bisa mencari “wipe data/factory reset”, klik menu tersebut, lalu pilih YES.

Selamat Mencoba

No comments for "Cara Membuka Android Terkunci Karena Lupa Password, PIN Atau Pattern"